Home » , , » Menjadi fans klub olahraga, baik untuk kesehatan

Menjadi fans klub olahraga, baik untuk kesehatan



Fanatisme terhadap sebuah klub olahraga bukan menjadi hal yang aneh di dunia. Bahkan di Indonesia sendiri  fanatisme terhadap klub sangat terlihat sekali terutama fanatisme terhadap klub-klub sepak bola baik dari dalam maupun luar negeri. Sikap setia terhadap klub yang di sayanginya dapat ditunjukkan seseorang dengan menyaksikan tatkala klub atau tim favoritnya berlaga, atau bahkan dengan mengumpulkan koleksi-koleksi merchandise klubnya tersebut. Fanatisme tersebut menjadi fakta menarik untuk diperbincangkan oleh para pakar psikologi. Penelitian yang dilakukan di Murray State University, Amerika Serikat, berhasil menemukan bahwa fanatisme terhadap sebuah klub sepak bola ternyata berpengaruh terhadap kesehatan terlebih dapat meningkatkan kesehatan mental seseorang.

Efek terhadap fanatisme tersebut juga berlaku untuk para penggemar atau fans dari klub sepak bola dalam ataupun luar negeri. Menariknya, fanatisme atau bisa diartikan sebagai kekaguman tersebut ternyata juga mampu meningkatkan rasa bahagia. Mungkin bisa di samakan dengan ketika mengagumi seseorang, maka yang timbul adalah perasaan bahagia sejuta rasanya, atau mungkin bisa di ibaratkan ketika menyuakai hobby tertentu yang tentunya kita sangat merasa nyaman melakukannya.

Lalu, bagaimana logikanya dengan mengagumi suatu hal bisa membuat kita merasa bahagia?.
"Faktanya cukup sederhana. Saat menyukai sesuatu hal, maka Anda akan berusaha untuk bergabung dengan suatu komunitas atau kelompok yang sependapat dengan Anda. Itulah yang kemudian akan menimbulkan rasa kebahagiaan dalam diri Anda," ungkap Daniel Wann, Profesor Psikologi Olahraga dari Murray State University.

Itulah sebabnya dia mengungkapkan bahwa tidak ada salahnya jika seseorang sangat fanatic terhadap klub yang di dukungnya. Khususnya untuk cabang olahraga, Daniel berpandangan bahwa olahraga sepak bola sangatlah unik dan cukup menantang. Dia mengatakan "Di dalam pertandingan sepak bola, anda tidak akan tahu, tim mana yang bakal menang di akhir pertandingan. Itulah yang akan memberikan kesan seru dalam diri Anda,". 

Selanjutnya untuk memperkuat pendapatnya tersebut, Daniel membandingkan antara menyaksikan pertandingan sepak bola dengan menonton film Star Wars yang ditonton sampai dua kali. Dia mengungkapkan "ketika saya menonton Star Wars, hasilnya tentu akan sama saja, endingnya tidak akan berubah," katanya sambil membandingkan perasaan ketika menonton pertandingan sepak bola, Dia menambahkan "Hasil akhir dari sepak bola akan sangat sulit untuk anda prediksi." 

Selain itu Daniel juga menyebutkan keuntungan lainnya yang di dapat ketika seseorang menggemari klub olahraga:
1. Bertemu dengan komunitas atau kelompok hobby baru
2. Turut meningkatkan kebahagiaan dalam diri
3. Membantu seseorang untuk berbaur dengan orang lain dari segala usia dan profesi
4. Menimbulkan perasaan aman dalam mengekspresikan diri
5. Membuat seseorang ikut merasakan kesuksesan
Oleh karena itu, tidak ada salahnya bagi anda untuk memulai memiliki tim favorit mulai sekarang. Selain mampu menimbulkan rasa bahagia dalam diri anda, faktanya dengan menggemari klub olahraga juga membuat kita tertuntut untuk bersosialisasi dengan orang lain yang juga menggemari klub yang sama, dengan begitu kita akan berbagi kebahagian bersama, menarik bukan.


Share this article :

0 Respon:

Post a Comment

Cari disini

Advertise



 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Satu Pikiran Kita - All Rights Reserved